SDN Margahayu XIII Gelar Pesantren Ramadhan 1446 H
“Puasa ku Totalitas, Ramadhan ku Berkualitas, Belajar ku tuntas”

Oleh indra lesmana 21 Mar 2025, 10:57:43 WIB dikdas
SDN Margahayu XIII Gelar Pesantren Ramadhan 1446 H

Keterangan Gambar : Siswa-siswi SDN Margahayu XIII Kota Bekasi Saat Mengikuti Penutupan Pesantren Kilat


Bekasi – Pesantren Ramadhan 1446 H yang bertajuk “Puasa ku Totalitas, Ramadhan ku Berkualitas, Belajar ku tuntas” yang diselenggarakan oleh Civitas Sekolah Dasar Negeri Margahayu XIII Kota Bekasi pada, Kamis (20/3/2025) di Lapangan Upacara berlangsung meriah.

Meski dalam suasana penuh kesederhanaan, tanpa tenda dan panggung acara, tetapi para siswa terlihat senang dan ceria mengikuti rangkaian terakhir pesantren kilat ramadhan 1446 H kali ini. Terlihat para guru, staf Tata Usaha, hingga Kepala Sekolah duduk sejajar dengan para siswa beralaskan karpet.


Nasan Sr. Kepala Sekolah SDN Margahayu XIII mengungkapkan bahwa pelaksanaan pesantren ramadhan 1446 H kali ini dimulai sejak Senin (17/3/2025) hingga hari ini Kamis (20/3/2025) ditutup dengan kegiatan buka puasa bersama dan santunan anak yatim piatu dimaksudkan untuk menumbuhkan rasa saling memiliki, berbagi, dan kebersamaan di antara para siswa didiknya.

“Kegiatan Pesantren Ramadhan dimaksudkan untuk saling memiliki, saling berbagi dan dapat merasakan bahwa ada yang hidupnya sederhana ada yang tinggi, sehingga anak-anak dapat merasakan perbedaan bulan puasa di rumah dengan kebersamaan di sekolah,” ungkap Nasan.


Masih menurut Nasan, kegiatan seperti ini rutin diselenggarakan oleh sekolah yang di kepalainya.

“Setiap tahun diselenggarakan kegiatan seperti ini dan anak-anak senang dan merasakan manfaat dari kegiatan pesantren ramadhan seperti ini,” pungkasnya.