- Dua Siswa SMPN 34 Sabet Gelar Juara 1 pada Kejuaraan Taekwondo Pancasila Cup
- OSIS & MPK SMK MUTIARA 17 Agustus Bekasi Selenggarakan AKSARA
- Dinas Pendidikan Kota Bekasi telah melaksanakan Sosialisasi Pemahaman Gratifikasi
- Siswa SMPN 34 Kota Bekasi Raih Medali Emas Kejuaraan Pencak Silat Pengda DKI Open
- Disdik Kota Bekasi Terima Audiensi PWI Perwakilan Bekasi
- Indeks Kepuasan Masyarakat Dinas Pendidikan Kota Bekasi Tahun 2024 Semester 1
- TOLAK GRATIFIKASI Dinas Pendidikan Kota Bekasi
- SMPN 29 Kota Bekasi Turut Gelar Upacara 17 Agustus
- Gelar Upacara 17 Agustus, Kepala Sekolah SMPN 36 berharap perjuangan melawan perundungan, bullying, dan kenakalan remaja dapat dukungan semua pihak.
- Disdik dan DISKOMINFOSTANDI Kota Bekasi Gelar Upacara Peringatan Kemerdekaan NKRI Ke-79
Jelang Penilaian Adipura, Sejumlah Sekolah Percantik Diri
Bekasi, Disdik Kota- Kota Bekasi kejar impian untuk raih adipura di tahun 2017, terlihat disejumlah sekolah yang ada di Kota Bekasi melakukan berbagai pembenahan. Salah satunya yakni di Sekolah Menengah Pertama Negeri 41 Kota Bekasi, sejumlah spanduk peringatan untuk menjaga kebersihan dan mengurangi plastik terpampang di beberapa area sekolah, kondisi taman yang dipercantik serta ruang kelas yang selalu dijaga kebersihannya.
" Jelang kedatangan Tim Pemantau Adipura, kita berbenah diri, kita tingkatkan kebersihan dan memperindah. Ya ini kan cita- cita bersama agar Kota Bekasi dapat meraih Piala Adipura," Papar Kepala Sekolah SMPN 41 Kota Bekasi, Munajam, Kamis (5/10).
Ia juga membentuk satuan piket siswa untuk selalu menjaga ketertiban dan kebersihan lingkungan sekolah, diharapkan satuan piket siswa ini dapat menjadi pelopor bagi siswa lainnya.
" Kita bentuk satuan piket siswa, ya mereka bertugas bergilir di tiap harinya, per kelas itu lima orang, ya mereka menjadi pelopor dan sekaligus bisa menegur temannya jika tidak menjaga ketertiban dan kebersihan lingkungan sekolah," jelas Munajam.
Munajam sangat mendukung program Pemerintah Kota Bekasi untuk mendapatkan Piala Adipura.
" Kita sudah dapat sosialisasi program pencapaian Adipura dari Dinas, ya kita sangat antusias, kita dukung penuh supaya sukses dan dapat piala Adipura," tutupnya.